Penghargaan Nugra Dharma Pustaloka Tahun 2022

Menindaklanjuti amanah Undang-undang Nomor 43 Tahun 2007 Tentang Perpustakaan pasal 51 ayat 6 Pemerintah dan Pemerintah Daerah memberikan penghargaan kepada masyarakat yang berhasil melakukan gerakan pembudayaan gemar membaca.
Penghargaan Nugra Jasa Dharma Pustaloka Tahun 2022 adalah merupakan tindaklanjut dari amanah Undang-undang Nomor 43 Tahun 2007 Tentang Perpustakaan pasal 51 ayat 6 Pemerintah dan Pemerintah Daerah memberikan penghargaan kepada masyarakat yang berhasil melakukan gerakan pembudayaan gemar membaca.
Nugra Jasa Dharma Pustaloka adalah apresiasi dan penghargaan tertinggi yang diberikan kepada mereka yang telah secara aktif, efektif dan/atau inovatif dalam mendayagunakan perpustakaan serta mengupayakan pembudayaan kegemaran membaca di Indonesia.
Kriteria Penilaian Penerima Penghargaan Nugra Jasa Dharma Pustaloka Tahun 2022 ada 2 Aspek penilaian yaitu Kriteria Umum dan Kriteria Khusus .
Adapun Kategori penghargaan meliputi Masyarakat, Pejabat Publik, tokoh Masyarakat, Jurnalis, media masa serta lifetime achievement.
Tinggalkan Balasan